IDENTIFIKASI PENYAKIT PADA TANAMAN KANTONG SEMAR (Nepenthes sp.) DI KEBUN RAYA LIWA, LAMPUNG BARAT

Helmi Setiani, Mahfut Mahfut, Khoirul Umur

Abstract


Tanaman kantong semar (Nepenthes sp.) termasuk salah satu plasma nutfah yang banyak ditemukan di Indonesia. Di Indonesia terdapat 64 jenis kantong semar dan 59 diantaranya termasuk endemik. Tanaman ini juga ditemukan di Provinsi Lampung yaitu di Lampung Barat, tepatnya Kebun Raya Liwa Kecamatan Balik Bukit yang banyak membudidayakan kantong semar. Dalam pembudidayaan kantong semar seringkali terdapat masalah, seperti terinfeksi oleh penyakit. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan identifikasi gejala penyakit, mengidentifikasi jenis-jenis penyakit, dan melakukan pengendalian penyakit pada tanaman kantong semar. Penelitian ini dengan menggunakan metode eksploratif dan observasi langsung pada Taman Araceae yang berada di Kebun Raya Liwa. Pada penelitian ini ditemukan jamur dan bakteri pathogen yang menyerang daun kantong semar. Kemudian dilakukan pengendalian pada daun yang terinfeksi dengan menggunakan cara eradikatif, preventif, dan represif.

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.47007/ijobb.v8i1.215

Refbacks

  • There are currently no refbacks.





Indonesian Journal of Biotechnology and Biodiversity

ISSN 2581-0014

published by:

Lembaga Penerbitan Universitas Esa Unggul

Jalan Arjuna Utara No. 9, Kebon Jeruk, Jakarta Barat